Kitab Wahyu memiliki 404 ayat.
Kitab ini berisi 800 ilusi dari kitab-kitab lain di Alkitab termasuk perjanjian lama.
53 ayat adalah ayat sejarah. Kejadian bersejarah.
341 nubuatan masih belum di genapi (per tanggal hari ini 10/10/2021)
Segala sesuatu di dalam Alkitab harus berakhir dalam Kitab Wahyu. Baik dalam kitab Kejadian maupun Keluaran, semua harus memiliki kesimpulan di dalam Kitab Wahyu.
Kitab Wahyu adalah kitab satu-satunya di dalam Alkitab yang memiliki GARIS BESAR.
Garis besarnya dapat di lihat di dalam Kitab Wahyu 1:19 "Oleh sebab itu, tuliskanlah penglihatanmu [pewahyuan, nubuatan], yaitu, segala sesuatu yang telah kau lihat dan segala sesuatu yang terjadi sekarang dan segala sesuatu yang akan terjadi setelah ini "
1. Hal-hal yang telah di lihat
2. Hal-hal yang terjadi sekarang ini
3. Hal-hal yang akan terjadi di kemudian hari.
Kitab Wahyu adalah satu-satunya buku dalam Alkitab yang menjanjikan berkat bagi mereka yang membaca, mendengar dan menyimpan hal-hal yang tertulis di dalamnya.
Wahyu 1:3 "Di berkatilah (berbahagia, makmur, untuk dikagumi) orang yang membaca dan mereka yang mendengar perkataan nubuatan ini, dan yang menyimpan (menjaga) hal-hal yang tertulis di dalamnya [mengindahkan dan mengingatnya], karena waktu [penggenapan] sudah dekat [masa krisis dan peristiwa-peristiwa yang terkait dengan kedatangan Mesias]".
Tetapi Kitab Wahyu juga menjanjikan kutuk bagi mereka yang merusak/merubah isi kitab ini.
Kitab Wahyu 22:18-19
18 Aku bersaksi kepada setiap orang yang mendengar perkataan-perkataan nubuat kitab ini: "Jika seorang menambahkan sesuatu kepada perkataan-perkataan ini, maka Allah akan menambahkan kepadanya malapetaka-malapetaka yang tertulis di dalam kitab ini.
19 Dan jikalau seorang mengurangi sesuatu dari perkataan-perkataan nubuat kitab ini, maka Allah akan mengambil bagiannya dari pohon kehidupan dan dari kota kudus, seperti yang tertulis di dalam kitab ini."
7 Berkat dalam Kitab Wahyu:
1. Wahyu 1:3 " Di berkatilah (berbahagia, makmur, untuk dikagumi) orang yang membaca dan mereka yang mendengar perkataan-perkataan nubuatan ini, dan yang menyimpan hal-hal yang tertulis di dalamnya, karena waktu [penggenapan] sudah dekat [masa krisis dan peristiwa-peristiwa yang terkait dengan kedatangan Mesias]".
2. Wahyu 14:13 "Dan aku mendengar suara dari sorga, berkata: Tuliskan: "Berbahagialah orang-orang mati, yang mati di dalam Tuhan, mulai sekarang. "Sungguh," kata Roh Kudus, "supaya mereka dapat beristirahat dari jerih lelah mereka, karena segala perbuatan mereka menyertai mereka."
3. Wahyu 16:15 "Dengarlah, Aku datang dengan tiba-tiba seperti pencuri. Diberkatilah orang yang tetap waspada dan tetap ber pakaian, sehingga dia tidak berjalan dengan telanjang dan mereka melihat kemaluannya."
4. Wahyu 19:9 "Dan dia berkata kepadaku, “Tuliskanlah: ‘Diberkatilah mereka yang dipanggil ke perjamuan perkawinan Anak Domba!’ ”Dan, ia berkata kepadaku, “Inilah perkataan-perkataan Allah yang benar.”
5. Wahyu 20:6 "Diberkatilah dan kuduslah orang yang mengambil bagian dalam kebangkitan pertama, dengan begitu kematian kedua tidak mempunyai kuasa, tetapi mereka akan menjadi imam-imam Allah dan Kristus dan mereka akan memerintah bersamaNya selama seribu tahun."
6. Wahyu 22:7 "Dan lihatlah, Aku akan datang dengan segera. Diberkatilah orang yang menjaga, menyimpan perkataan-perkataan yang tertulis di dalam kitab ini."
7. Wahyu 22:14 "Berbahagialah orang yang mencuci jubahnya, sehingga mereka berhak atas pohon kehidupan, dan dapat masuk melalui pintu gerbang ke dalam kota."
Copyright © 2023 Kitab Wahyu Yesus Kristus - All Rights Reserved.
Powered by GoDaddy
We use cookies to analyze website traffic and optimize your website experience. By accepting our use of cookies, your data will be aggregated with all other user data.